You need to enable javaScript to run this app.

PESTA DEMOKRASI

  • Senin, 26 Desember 2022
  • Staff Humas
  • 0 komentar
PESTA DEMOKRASI

Demokrasi biasanya dilaksanakan pada suatu negara, namun sekolah bisa diibaratkan seperti miniatur negara yang memiliki warga, wilayah dan pemimpin. Sekolah merupakan tempat yang efektif untuk menanamkan nilai-nilai positif tentang bagaimana kehidupan bernegara, menjadi warganegara yang baik, menjadi pemimpin suatu negara, dan menyikapi perbedaan pilihan politik atau pendapat.  Jika pola pandang positif tentang bagaimana berdemokrasi sudah tertanam sejak usia dini, maka kematangan berpolitik akan didapatkan digenerasi muda masa kini.

Di SMP Islamic Qon pendidikan demokrasi bisa melalui kegiatan pemilihan ketua OSIS. Kegiatan ini rutin diselenggarakan setiap tahun dan juga bagian dari salah satu tujuan sekolah yaitu  membentuk pemimpin masa depan yang sesuai dengan zamannya. Dengan adanya kegiatan ini diharapkan siswa-siswi dapat memahami tentang partisipasi politik, baik sebagai kandidat, maupun sebagai pemilih. Dan siswa-siswi lebih bisa menghargai perbedaan, ketika ada teman kelasnya yang berbeda pilihan calonnya, teman yang lain menghormati pilihan tersebut. 

Kandidat ketua OSIS akan melakukan serangkaian kampanye lisan dan tulisan. Dan tidak hanya itu saja besok  juga akan diadakan debat calon ketua dan wakil ketua OSIS untuk semakin meyakinkan para pemilih. Debat ini merupakan acara yang ditunggu dalam setiap kegiatan pemilihan OSIS. Kandidat ketua OSIS akan menyampaikan visi misi dan program-programnya.

Pemilihan ini bukan sekadar simulasi, karena ketua OSIS yang terpilih nantinya akan menjalankan satu tahun kepemimpinannya bersama pengurus yang lain. Dan siswa-siswi dapat menentukan pemimpinnya, sehingga mengasah keterampilan siswa menjadi warganegara yang baik.

Oleh: Izatul Laila, S.Pd. (Guru B.Indonesia)

Bagikan artikel ini:

Beri Komentar

Dra. Hj. Sholihah

- Kepala Sekolah -

Para pengunjung situs yang berbahagia, kami ucapkan selamat datang di situs SMP ISLAMIC QON GKB GRESIK ini. Bahwasanya kami...

Jadwal Sholat


print-jadwal-sholat

Guru
Semua Guru
Banner
Facebook
Instagram